Menu

Mode Gelap

Nasional · 19 Mei 2024

Anies Baswedan Menjadi Harapan Rakyat Jakarta


 Anies Baswedan Menjadi Harapan Rakyat Jakarta Perbesar

ABWNEWS – Purnawirawan TNI AD asal Magelang Rusman menyatakan, Anies Baswedan tetap menjadi harapan pemimpin bangsa. Begitu juga warga DKI Jakarta. Selama menjadi Gubernur DKI, Anies mampu mensejahterakan warganya.

Tak heran, mayoritas warga ibu kota menginginkan cucu Pahlawan Nasional AR Baswedan kembali menjadi gubernur untuk kedua kalinya. “Kalau saya tidak heran, warga berbondong-bondong menginginkan Pak Anies menjabat gubernur lagi,” katanya saat dihubungi KBA News, Sabtu, 18 Mei 2024.

Rusman mendukung jika partai politik mengusung Gubernur DKI Jakarta 2017-2022 ini kembali berkontestasi di Pilgub Jakarta. Dia optimistis partai mempertimbangkan secara serius untuk mengusungnya.

Menurut dia, peluang Anies Baswedan memenangi pilgub terbuka lebar. “Kalau menang pilgub, nama Anies tetap populer tidak hanya di kalangan warga Jakarta, tapi juga se-Indonesia,” ungkapnya.

“Ini juga menjadi bekal jika Pak Anies maju lagi di Pilpres 2029,” imbuhnya.

Untuk maju Pilpres 2029, harus punya popularitas. “Begitu juga dengan Pak Anies. Bahkan nanti jika jadi gubernur lagi, jika track record-nya dalam membawa Jakarta lebih bagus dari periode kemarin, maka namanya tambah moncer. Popularitasnya lebih tinggi lagi,” jelasnya.

Rusman mengatakan menjadi gubernur merupakan panggung yang tepat bagi mantan Mendikbud era Jokowi periode pertama ini. “Biar popularitasnya tidak tergerus ya harus tetap punya panggung,” ungkapnya.

Dia mencermati ketika tokoh tidak lagi punya panggung, lambat laun namanya akan tergerus atau tidak populer lagi. “Kalau tokoh-tokoh nasional ketika sudah terjun ke Pilpres, kemudian lepas dari lini kehidupan politik atau tidak menjadi pejabat publik, nanti lama-lama akan tergerus,” jelasnya.

“Jadi berkiprah lagi menjadi gubernur, menurut saya panggung yang tepat buat Pak Anies,” tegasnya.

Sumber: kba

Artikel ini telah dibaca 110 kali

Baca Lainnya

HUT ke-79 RI, Anies: Momen untuk Merenungi Arti Kebebasan dan Tanggung Jawab

17 Agustus 2024 - 10:06

Kisah Cinta Anies Baswedan Diangkat Jadi Film Senyum Manies Love Story

6 Juli 2024 - 12:07

Umat Kristiani Bangga Anies Baswedan Perhatikan Umat Minoritas di Jakarta

1 Juli 2024 - 09:55

Gagasan Perubahan Anies Baswedan Diwujudkan dalam Bentuk Yayasan

1 Juli 2024 - 07:57

Pusat Data Nasional Lumpuh Dibobol Hacker, Dulu Pernah Diingatkan Anies Saat Debat Capres

25 Juni 2024 - 06:22

Anies Tak Bisa Hadiri Undangan Komisi X DPR Bahas Biaya Pendidikan, Bakal Beri Penjelasan Tertulis

22 Juni 2024 - 01:14

Trending di Nasional